Perbedaan Mesin CB150 Verza Dengan Versa Lawas
Selain fisiknya yang berbeda, ternyata Honda mengklaim
juga melakukan sentuhan khusus pada mesinnya. Honda CB150 Verza masih
menggunakan basis mesin yang sama dengan model sebelumnya, bekapasitas150 cc,
4-langkah, SOHC, silinder tunggal, dan 5-percepatan.
Meski sama, namun Honda mengklaim melakukan ubahan
setingan, sehingga mempengaruhi karakter pengendalian dan handling jadi lebih
baik. "Kita lakukan setingan ulang pada sistem injeksinya.
Ubahan tersebut menjadikan putaran bawah semakin
responsif dan akselerasi lebih baik dari generasi sebelumnya.
Perbedaan lainnya, cara mengetahui kecepatan atau
speedometer juga dibuat beda. Versi lawas perangkat pengukur kecepatan
dihubungkan langsung dengan roda depan, tetapi yang baru ini diarahkan ke
mesin. "Perbedaan utamanya hanya dari segi itu saja. Sudah pasti yang baru
ini lebih baik dari model sebelumnya," kata dia. Mesin tersebut,
berdasarkan data di atas kertas memiliki tenaga maksimal 13,04 PS dan torsi
maksimum 12,73 Nm.
Bukan cuma itu, perubahan desain tampak lewat penggunaan
lampu belakang lebih gelap dan tutup knalpot modern. Dominasi warna hitam
muncul di area stang dan tutup tangki bensin. Panel instrumennya kini kian
canggih mengadopsi full digital.
Tersedia dua varian pelek : palang dan jari-jari. Khusus
varian palang dijual Rp 19,95 juta (OTR Jakarta) dengan opsi warna masculine
black (hitam), bold red (merah) dan macho silver (perak). Varian pelek
jari-jari dijual Rp 19,3 juta (OTR Jakarta) yang cuma memiliki satu warna,
masculine black. Harga baru ini lebih mahal, lantaran Verza lawas dijual Rp
18,825 juta (OTR Jakarta) untuk varian pelek jari-jari dan Rp 19,675 juta (OTR
Jakarta) dengan pelek palang.
Ukuran roda masih sama, 80/100-17 inci di depan dan
100/90-17 inci di belakang. Sistem pengereman cakran hanya ada di roda depan,
bagian belakang masih teromol. Suspensi depan berjenis teleskopik, peredam
belakang berbentuk ganda, tidak berubah dari generasi sebelumnya.
Belum ada Komentar untuk "Perbedaan Mesin CB150 Verza Dengan Versa Lawas"
Posting Komentar